Senin, 09 Agustus 2021

Isi Teks Pidato

Selamat Pagi Anak-anak hebat. Semoga kalian dalam keadaan sehat dan semangat dalam beraktifitas belajar dari rumah hari ini.

Anak-anak hebat, hari ini kalian akan Pak Indra ajak berpetualang dalam pelajaran Bahasa Indonesia. Hmm... sebelum itu, apakah kalian masih ingat materi minggu lalu pada pelajaran Bahasa Indonesia? hebaaaattt.... ternyata kalian masih ingat, terimakasih yaaa. Pelajaran terdahulu jangan kalian lupakan yaaa. Bagi kalian yang masih perlu mempelajari materi sebelumnya, Pak Indra akan ingatkan kembali pada link di bawah ini.

Materi Bahasa Indonesia sebelumnya : Jenis-jenis Pidato

Ok, anak-anak hebat, sebelum kita berpetualang, mari kita awali kegiatan hari ini dengan berdoa kepada Allah swt Tuhan yang maha esa. Berdoa menurut kepercayaannya masing-masing dimulai. 

Berdoa selesai, Aamiin.

Setelah berdoa kita jadi tambah semangat belajar yaaa anak-anak. Ok, anak-anak siapkan alat tulis kalian dan buku catatan yaa. Materi Bahasa Indonesia pada hari ini masih tentang Pidato, jika sebelumnya kalian sudah mengetahui jenis-jenis pidato, maka hari ini kalian akan berpetualang mencari ilmu tentang isi teks pidato. Setelah kalian mendapatkan ilmu tentang isi teks pidato, Pak Indra harap kalian nantinya akan dapat menentukan isi pidato yang kalian dengarkan.

Nah, agar kalian dapat menentukan isi teks pidato dengan tepat, Kalian dapat mengenali unsur-unsur pidato, menyimak setiap kata dan kalimat yang kita dengar serta menyimpulkan isi teks pidato.

***

Sebelum kita mulai menentukan isi teks pidato, Pak Indra akan mengingatkan kembali tentang apa sih Pidato? Pidato adalah suatu kegiatan berupa ucapan dengan susunan yang baik untuk menyampaikan gagasan kepada orang banyak. Pidato bertujuan untuk mempengaruhi orang lain agar mengikuti kemauan atau maksud kita dengan suka rela. Pidato juga merupakan suatu kegiatan untuk berorasi di depan umum.

Hmmm... Pak Indra yakin kalian sudah siap untuk mengetahui bagaimana sih menentukan isi teks Pidato? untuk mengetahui hal tersebut kalian harus membaca dengan cermat rangkuman di bawah ini.

Cara menentukan isi teks pidato

1. Kenali bagian/ unsur pidato

Untuk mengenali unsur-unsur pidato, kalian harus mengetahui unsur-unsur pidato tersebut terlebih dahulu.


2. Simak setiap unsur pidato yang kalian dengarkan

Nah anak-anak, untuk dapat mendengarkan pidato dengan baik. Ada dua tips yang dapat kalian lakukan, yaitu :

  1. Konsentrasi saat mendengarkan pidato
  2. Pahami setiap kata dan kalimat yang disampaikan pembicara

3. Simpulkan dan tentukan isi pidato yang kalian dengar

Cara kalian menyimpulkan isi pidato dapat kalian lakukan dengan cara, pertama menuliskan isi pidato yang kalian dengar, dan kedua buatlah ringkasan isi pidato tersebut.

***

Anak-anak hebat, Pak Indra harap kalian sudah mengetahui dan dapat menentukan isi dari teks pidato yang sedang kalian dengarkan. Nah, anak-anak, Pak Indra memiliki sebuah contoh teks pidato yang dapat kalian dengarkan. Pak Indra harap kalian dapat mendengarkan teks pidato tersebut dengan cermat.

Teks pidato tersebut Pak Indra siapkan dalam bentuk video. Silahkan kalian dengarkan langsung pada video yang Pak Indra sudah siapkan di bawah ini.

Keterangan :

  1. Materi (menit 0 - 4:15)
  2. Teks Pidato (menit 4:15 - 8:15)

Anak-anak apakah kalian sudah mendengarkan pidato tersebut dengan cermat? Pak Indra yakin kalian sudah mendengarkannya. Nah anak-anak hebat, Pak Indra ingin kalian mencoba mengerjakan evaluasi pada akhir video tersebut yaaa.

Seperti biasa, evaluasi tersebut kalian kerjakan pada buku catatan kalian. Setelah selesai, kalian bisa kirimkan ke Google Classroom dalam bentuk foto. Ohh... iya anak-anak, kirimkan juga swafoto kalian ke Google Classroom yaa. Terimakasih, selamat mengerjakan anak-anak, tetap semangat yaaa.

sumber :
Youtube
- RPP BDR Prov. DKI Jakarta

Salam Kenal
Salam Literasi
Salam Indrakeren
See You Tomorrow

20 Comments:

  1. Wah hebat bapak Indra guru hebat. Terima kasih ilmunya, apakah bisa di share link video dan transcriptnya, saya juga ingin BELAJAR, terima kasih

    BalasHapus
  2. Tetap semangat BDR nya, walaupun sebetulnya lebih seru kalau tatap muka, apalagi dengan Pak Indra ,,,, sudah pasti keren.

    BalasHapus
  3. Semangat berpi dato jadinya. Salam Bung Indra...sama Bung IJO

    BalasHapus
    Balasan
    1. HEhehehe... siap nanti saya sampaikan salamnya

      Hapus
  4. Bisa jadi bahan untuk menjadi seorang orator hebat!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Heheehehe..
      silahkan Pak Rizky, semoga bermanfaat

      Hapus
  5. Waah keren Pak Indra.. Ijin share ya.. Belajar asik bersama Pak Indra..

    BalasHapus
  6. Asyik nih belajar bersama Pak Indra lewat blog

    BalasHapus
  7. Wah cocok banget nih buat materi pembelajaran di kelas. Emang pak Indra keren banget teks pidato seperti ini pasti diperlukan buat siswa bahkan guru buat mengajarkannya kembali ke siswa.

    BalasHapus
  8. Keren pak Indra , saya mau bertanya apakah seorang MC pada suatu acara termasuk dalam pidato?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hmmm... MC yaa?
      Termasuk tidak yaaa....
      Sepertinya tidak, tapi bisa juga iya... hhehehehehe
      Nanti akan saya carikan referensi dan akan saya tuliskan kembali pada blog sederhana saya

      Hapus
  9. materi bagus... ilmua yang bermanfaat... apalagi buat calon pejabat ya pak.. he..he..he

    BalasHapus
  10. Siap... Pak Guru, tugasmu akan kami kerjakan. Senangnya hatiku punya guru yg pinter dan cara menjelaskannya sangat terperinci. Pasti murid2nya mudah memahaminya. Keren... tulisannya Master Indra

    BalasHapus