Kamis, 04 Februari 2021

Cara Membuat Table of Content (TOC) di Blogger

Tulisan kali ini saya buat atas rasa penasaran saya tentang membuat Daftar Isi di dalam postingan pada Blogger. Sudah beberapa kali saya melihat sebuah artikel ada daftar isinya di awal tulisan. Rasanya sangat menyenangkan jika saya bisa membuatnya dalam setiap tulisan yang saya buat. Namun karena malas mencari tahu dan tidak ada yang memberi tahu, maka keinginanan itu hanya tinggal keinginan.

Pagi hari ini Pak Bianglala memberikan sebuah contoh tulisan untuk program #kamismenulis. Dalam link yang berujudul Mengulik Blog Milik Penikmat Sejarah dan Sosiologi, saya menemukan daftar isi setelah saya membaca tulisan tersebut. Hal tersebut memunculkan rasa penasaran saya lagi tentang hal tersebut. Akhirnya saya mencoba mencarinya dengan bantuan google dan youtube.

Menemukan Caranya

Tiga puluh menit saya berselancar di dunia maya untuk mencari cara membuat daftar isi tersebut. Klik sana klik sini, masuk satu web ke web lain, hingga akhirnya saya menemukan channel di youtube yang membuat tutorialnya. Video dengan judul Cara Membuat Table of Content di Blogger sangat jelas menerangkan membuat daftar isi. 

Memerlukan Coding HTML

WAduhh... sempat malas melanjutkan belajarnya. Kode HTML bagaimana cara membuatnya. Hanya karena rasa penasaran membuat saya terus menonton video tersebut hingga selesai. Lalu bagaimana dengan kode HTMLnya. Pembuat video tersebut dengan baik hati memberikannya secara gratis kode HTML tersebut. Kode tersebut saya tuliskan (baca copy paste) juga pada tulisan ini.

Memasang kode HTML di Blogger

Cara memasangnya perlu kesabaran, ketelitian dan pemahaman. Ketika mencoba melakukan hal ini, saya beberapa kali memutar kembali video yang saya dapatkan tadi. Setelah saya pahami, kemudian saya coba. Akhirnya saya berhasil menerapkannya. Hasil dari proses memasang kode HTML di Blogger bisa dilihat di channel indra wahyuddin.

Manfaat memasang kode HTML di Blogger

Memasang kode HTML untuk membuat Daftar Isi pada Blogger sebenarnya bukan hal wajib. Saya melakukannya karena saya menginginkannya. Menurut Habibullah Al Faruq memasang daftar isi dalam blog memiliki beberapa manfaat, sebagai berikut :

  1. Mempermudah mencari Artikel
  2. Sebagi alat navigasi situs
  3. Mempermudah pengindeksan
  4. Sebagai internal link
  5. Memberikan gambaran situs yang baik
Akhirnya tulisan ini sampai pada akhir. Rasa penasaran saya akhirnya terpuaskan dengan berhasilnya membuat daftar isi pada tulisan ini. Semoga apa yang saya tuliskan bisa memberikan manfaat bagi sobat literasi yang membacanya.

Salam Kenal
Salam Literasi
Salam Indrakeren

2 Comments: