Senin, 03 Agustus 2020

Tahun Ajaran Baru, Rasa Baru !

Assalamu'alaikum Warrohmatullahi Wabarokatuh

Selamat pagi Pendidik, semoga selalu sehat, bahagia dan semangat beraktifitas pada hari ini.

Tahun Ajaran baru telah dimulai, tanggal 13 Juli 2020 kami sudah kembali melakukan kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bangun pagi lalu mandi dilanjutkan sarapan pagi pamit kepada anak dan istri, berangkat ke sekolah ditemani sinar mentari. Merupakan akifitas yang sudah saya lakukan selama kurang lebih 7 tahun menjadi pendidik. 

Perjalan ke Sekolah biasanya memakan waktu 45 menit, tapi hari ini jalanan lengang, titik-titik macet yang biasanya sudah mengalami antrian panjang mobil, motor, dan bus hari ini tidak terlihat. Hanya membutuhkan waktu 25 menit saya sudah sampai ke SDS KeenKids, Kebayoran Lama - Jakarta Selatan. Alhamdulillah lancar hari ini.

Pagi ini terasa sepi di Sekolah, hanya ada Babe (security di sekolah kami), Pak Udin (Penjaga Sekolah) yang menyapa good morning mister Indrakeren, tidak terlihat anak anak yang sedang mengantri masuk ke lobby sekolah, tidak terlihat orangtua yang mengantar putra/i nya ke Sekolah, padahal hari ini adalah hari pertama Sekolah setelah liburan kenaikan kelas.

Pandemi COVID benar benar merubah kebiasaan yang menyenangan setiap pagi di Sekolah. Salam dan Sapa serta keramaian peserta didik yang menyambut guru mereka tidak ada hari ini. Hanya protokol kesehatan yang terlihat di depan pintu masuk, "Cuci tangan dulu mister Indra", kata Kak Fitri yang sedang piket hari ini. Cuci tangan, cek suhu tubuh, menggunakan masker, memakai face shield, melepas sepatu serta menukar kaos kaki serta memakai baju APD yang sudah disiapkan pihak Sekolah menjadi rasa baru di tahun ajaran kali ini.

Ayunan langkah kaki melewati beberapa ruangan di Sekolah kami yang mungil ini, Receptionis terlewati, taman bermain terlewati, cafetaria terlewati, lapangan minimalis terlewati dan sampailah di tengah-tengah Sekolah yang biasa menjadi tempat berkumpul guru dan siswa di pagi hari untuk melakukan opening, Hari ini benar benar rasa baru di Sekolah kami.

Good morning mister Indra, satu persatu murid-murid salaman. Keramaian dengan ocehan siswa/i yang membicarakan banyak hal tidak terdengar hari ini. Hanya ada bangku meja tak berpenghuni di kelas yang kosong yang menemani. Di Kelas juga mengalami rasa baru dimasa PANDEMI di awal tahun ajaran tahun ini.

Bell Sekolah teeeettttt....teeeetttttt....teeettttttt tidak terdengar hari ini, bell rasa baru, hehehehee. Hari ini di Sekolah kami akan mengadakan MPLS dengan rasa yang baru. Guru guru sudah siap semangat untuk bertemu siswa/i dengan media daring (istilah Pak Mentri PJJ). Tentunya hari ini bukan spidol yang saya pegang dan saya tulis di papan tulis, melainkan seperangkat alat canggih bernama Laptop yang sudah terhubung dengan koneksi internet berkecepatan lumayan.  


MPLS di Sekolah kami biasa disebut Orientasi, Orientasi dimulai pukul 8.00 dengan menggunakan aplikasi Zoom, Orientasi diisi dengan opening oleh Mister Indrakeren dengan bercerita tentang 7 Habbit dari penulis Stephen Covey. Siswa/i yang hadir pada hri pertama sebanyak 49 siswa, cukup banyak jika dilihat dari jumlah total siswa dari kelas 1 s.d. kelas 6 yang berjumlah 56 siswa. 

Orientasi diawali dengan aktifiras pembagian group, group dibagi menjadi dua yaitu merah dan biru. Cara pemilihan group cukup unik dengan cara memilih warna merah dan biru dengan mengambil benda berwarna merah dan biru disekitar lingkungan rumah masing masing siswa. Ternyata dari jumlah 49 siswa yang hadir, 70 % nya memilih warna merah. Dengan kegiatan tersebut siswa /i sangat antusias, semangat serta ceria melakukan itu, jadi saya sebagai pembicara tambah bersemangat untuk menyampaikan materi orientasi yang lebih kreatif.



Kegiatan orientasi Alhamdulillah berjalan lancar dan tambah semangat, dalam materi 7 habbit saya kebagian membahas habbit 1 "be proactive", habbit 2 "Begin With The End In Mind" dan habbit 3 "Put first thing first". Dalam kesempatan ini saya menguatkan siswa/i untuk lebih percaya diri, punya tujuan hidup, dan dapat menentukan pilihan. 

Kegatan orientasi ini dilakuakn bekerjasama dengan Guru guru lain, sepeti Ms. Anne, Ms. Yessy, Ms. Rani, Ms. Maya, Ms. Fari, Ms. Winda, Ms. Wati, Ms. Rima, Ms. Pina,  Mr. Imam, Mr. Riza serta guru import M. MJC. Alhamdulillah dengan kekompakan kami sebagai team, acara orientasi dapat berjalan lancar.

Waktu cepat berlalu, sehingga kegiatan selama 3 jam tidak terasa sudah berkahir, siswa/i dan guru-guru yang terlibat undur diri dari aplikasi zoom, dan kegiatan orientasi akan dilanjutkan besok dan akan berakhir pada hari jumat 17 Juli 2020. 

Itulah kegiatan dalam masa orientasi di Sekolah saya di awal tahun ajaran yang baru ini, dengan rasa baru disaat PANDEMI ini. Semoga PANDEMI ini segera berakhir, sehingga kebahagian kegiatan Belajar Mengajar di Sekolah bisa terlihat kembali.

Tetap semangat para pejuang pendidikan, tetap sehat, serta bahagia dalam memberikan Ilmu yang bermanfaat untuk penerus bangsa.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

1 Comments: