Sabtu, 17 Oktober 2020

NIKAH Yuk !

Assalamu'alaikum Warrohmatullahi Wabarokatuh

Silaturrahmi itu menambah rezeki, Amin

Selamat Pagi para Pejuang Pendidikan, semoga selalu sehat, semangat, dan bahagia dalam melakukan aktifitas setiap hari serta selamat berwisata membaca di blog sederhana ini. 

Menjelang Ijab Kabul 6 tahun lalu 

Ku persembahkan tulisan ini untuk yang berbahagia 
Irfan dan Rara serta Fasha dan Tiara.

Nikah Yuk! sebuah ajakkan yang akan membawa kebahagian bagi yang berani mengajak dan yang berani menerimanya. Karena dengan menikah banyak sekali kenikmatan yang akan kita raih.

Menurut sumber yang saya baca, Kata NIKAH jika dalam bahasa arab terdiri dari empat huruf yaitu Nun (ن), Kaf (ك),  Alif (ا), dan Ha' (ح), yang jika diartikan sebagai berikut :
  1. Nun (ن)Nun adalah singkatan dari nikmat (نعمة).
  2. Kaf (ك)Kaf adalah singkatan dari karamah (كرمة) kemuliaan.
  3. Alif (ا) adalah singkatan dari ulfah yang juga bermakna kasih sayang. 
  4. Ha’ (ح) adalah singkatan dari hikmah (حكمة).

Lain lagi jika kata NIKAH yang saya coba susun dalam tulisan latin, maka akan ditemukan susunan akronim huruf yaitu N-I-K-A-H, yang lagi-lagi memiliki sesuatu yang bisa memotivasi bagi kita yang akan melangsungkan pernikahan, motivasi tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Niatkan ibadah karena Allah
  2. Indah saat menjalankannya
  3. Keluarga baru akan terbentuk
  4. Arah tujuan yang sama yaitu surga 
  5. Harmonis dalam Sakinah, Mawadah, Warohmah
Menurut yang dikemukakan oleh Ust Fachrudin yang beliau ambil dari salah satu hadis. Beliau mengatakan Nikah merupakan salah satu sunah Nabi Besar Muhammad saw, oleh karena itu Nikah sangat dianjurkan sebagai penyempurna 1/2 agama bagi kita umat Islam.

Menikah dalam perjalanannya memang tidak mudah banyak cobaan, rintangnan dan godaan, namun kita harus percaya disetiap kesulitan pasti akan ada jalan keluar (kemudahan) dan Allah tidak akan memberikan cobaan kepada umatnya diluar batas kemampuannya. Kedua kalimat sakti tersebut merupakan warisan dari Alm. H. Abdullah Ubaid kepada saya yang selalu saya pegang dalam menjalankan kehidupan khususnya dalam menjalankan sebuah kehidupan pernikahan. 

Jadi selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warohmah indah dipandang mata penuh ketakwaan kepada Allah swt. Amin ya robbal alamin.

Salam Literasi, Salam Indrakeren

Jangan lupa klik link bonus ini yaa, teman-teman!!!!

#Day11AISEIWritingChallenge

#100katabercerita
#30hariAISEIbercerita
#AISEIWritingChallenge
#warisanAISEI
#pendidikbercerita


4 Comments: