Sabtu, 16 Januari 2021

Bersama Athar membuat Flashcard Alfabet

CILEDUG - Athar Putra Mahkota mau berusia 5 tahun bulan depan. Seperti anak-anak seusianya Athar tumbuh dengan beraneka ragam kreatifitasnya. Akhir-akhir ini, Athar sedang senang sekali dengan huruf. Athar sering sekali bertanya, tentang mengeja kata untuk dituliskan pada aplikasi Youtube. 




Senang juga melihat keaktifan Athar dalam berliterasi. Dimulai dari apa yang Athar dengar, kemudian ia ingin tahu kata yang didengarnya. Jika remote sudah dipegang oleh Athar, kita sebagai oangtua harus siap untuk menjawab berbagai pertanyaan dari mulu mungilnya.

"Ayah tulisan Ali Vlog bagaimana?" tanya Athar suatu waktu dengan antusias
"A - L - I - V - L - O - G" jawab Ayah  tak kalah antusias

Jemari Athar langsung mencari letak huruf-huruf yang baru saja disebutkan. Memang terkadang Athar masih salah dan lupa tentang huruf yang ingin diketikkan. Namun hal itu tidak menyurutkan usahanya untuk dapat mengetikkan ALI Vlog dengan sempurna.

Untuk membantu Athar dalam memahami huruf-huruf yang sedang menjadi minatnya saat ini. Saya berinisiatif untuk membuat kartu / flashcard. Flashcad digunakan untuk memudahkan Ahar mengingat hururf-huruf yang sedang dipelajarinya. 

Karena kesibukan sang Ayah, maka pembuatan flashcard baru bisa dilakukan hari ini. Urutan Pembuatan flashcard  sebagai berikut :
  1. Dimulai dengan mencetak flashcard pada kertas HVS, 
  2. Menggunting kertas tersebut sesuai pola yang sudah ditentukan, 
  3. Setelah digunting kertas tersebut ditempel pada karton atau kardus bekas.
    (Fungsinya agar flashcard terlihat lebih tebal)
  4. Gunting kembali karton/ kardus bekas yang sudah ditempelkan pola huruf alfabet.
  5. Setelah semua digunting, flashcard siap untuk digunakan bersama keluarga.
Keseruan Athar, Luana dan Ayah membuat flashcard bisa dilihat di video di bawah ini.


Bagaimana sudah menemukan kreatifitas dan keseruan mereka pada video di atas. Mudahkan membuatnya! Teman-teman boleh dicoba di rumah bersama buah hati.

Salam Kenal
Salam Literasi
Salam Indrakeren

3 Comments:

  1. Kreatif sekali...senangnya melihat mereka tumbuh bersama didampingi orang tua yg kreatif. Salam sayang buat kedua buah hatinya.

    BalasHapus
  2. sangat bermanfaat ini untuk saya guru TK

    BalasHapus